03 July 2020 08.21

5 Faktor Penuaan Dini (yang tidak disadari)

Faktor penuaan dini seringkali tidak disadari oleh kita, karena merasa umur masih muda dan belum terlihat signifikan, namun ternyata hal tersebut juga perlu diwaspadai, tidak semua orang mengalami penuaan kulit sesuai usianya, tetapi jika terjadi kondisi dimana kulit sudah mengalami tanda-tanda penuaan, padahal belum waktunya atau usia masih muda inilah yang disebut dengan penuaan dini.

Selain dari faktor alami, ada juga faktor yang sebenarnya hal yang biasa kita lakukan namun kita tidak sadar akan hal tersebut bisa memicu penuaan dini. Jadi jika Clickmates ingin terlihat tetap muda, energik, dan sehat. Ketahuilah faktor pemicu penuaan dini dan 1.

1.        Makan Junk food atau Makanan Berpengawet

Junk food atau makanan cepat saji bergizi rendah dan tinggi MSG (monosodium glutamat). Junk food juga selalu diliputi dengan pengawet makanan yang tentunya menambah tidak baik jika dimakan terlalu sering karena juga dapat membuat             iritasi pada kulit.  Zat penambah citarasa yang bersifat adiktif tersebut memiliki efek toksik dalam tubuh. Selain itu, lemak trans juga ditemukan di makanan cepat saji, makanan yang digoreng, kalengan. Lemak trans tidak hanya meningkatkan risiko             penyakit jantung, tetapi juga memperkeras arteri atau menyempitkan pembuluh darah yang bisa melemahkan aliran darah ke kulit dan menyebabkan penuaan dini dan kerutan. Mulai makan sehat yuk Clickmates!

2.       Tidak Bisa Mengkontrol Emosi

Sering marah-marah atau tidak bisa mengkontrol emosi sebenarnya paling dekat dengan risiko penyakit jantung koroner, sementara depresi terkait dengan penuaan sel. Kemarahan, stress, dan menyimpan dendam tidak hanya mengacaukan                      pencernaan, tetapi juga menyebabkan penuaan dini. Tak dipungkiri bahwa stres atau kemarahan tak sepenuhnya bisa dihindari, tetapi ketimbang marah dan menyimpan dendam sebaiknya temukan cara-cara positif untuk melepaskan emosi berlebih            seperti dengan olahraga, meditasi, dan aktif dalam keterlibatan sosial. Menghilangkan stress akibat marah yang terlalu besar juga bisa dengan melakukan hal yang menyenangkan.

3.      Efek Lingkungan Sekitar

Di rumah, kantor, sekolah maupun tempat lainnya jangan disepelekan juga ya karena efek lingkungan juga bisa memberi pengaruh buruk bagi kulitmu. Misalnya saja terlalu sering berada di ruangan berpendingin udara, udara kotor, polusi, sampai radiasi matahari. Jika seringkali kita melewati udara berpolusi, dan ber jam-jam dalam ruangan yang berpendingin udara, pastikan kulit kita mempunyai proteksi yang baik sehingga kulit kita terlindungi dari keringnya kulit, iritasi dan lainnya.

4.      Sering Merokok

Selain faktor sinar UV matahari yang sudah dijelaskan sebelumnya, merokok juga salah satu penyebab keriput terbesar. Merokok tidak hanya menyebabkan garis-garis halus, tetapi racun dari rokok itu sendiri dapat membuat kulit menua.             Merokok memang sangat bahaya karena lebih dari 3.800 komponen kimia yang dapat merusak jaringan kulit, menjadikan perokok lebih tua dari dalam maupun luar. Hmm kebayang kan kalo saat usia muda kita sudah hobby merokok dampaknya bisa             berkepanjangan selain berdampak pada kulit kesehatan pun terancam. Oleh sebab itu, hentikan rokok sekarang juga.

5.      Tidak Merawat Kulit Dengan Baik

Jika Clickmates kurang peduli dengan kesehatan kulit maka bisa dipastikan kulit akan cepat mengalami masalah-masalah kulit lainnya termasuk penuaan dini. Hal yang paling sering dilupakan salah satunya adalah memakai tabir surya. Juga             jangan pernah lupa untuk membersihkan kulit wajah yang masih ada riasan, Sebelum tidur atau pada malam hari selepas beraktivitas bersihkan wajah dari kotoran, debu, dan sisa riasan, kemudian aplikasikan pelembap atau moisturizer supaya kulit              tidak kering. Salah satu produk moisturizer yang cukup bagus adalah Click House Skin Comforting Cream yang mampu melembabkan dan menghaluskan kulit secara maksimal. Kulit yang lembap dapat mendorong regenerasi kulit. Clickmates juga             dapat melindungi kulit dari efek sinar matahari dan polusi dengan produk Click House Sun Protection Cream Gel , so Clickmates harus tetep rutin untuk merawat kulit mu dengan benar.

 

Nah, sudah tau kan Clickmates semua hal diatas yang sering kita sepelekan ternyata berdampak untuk kulit kita. Semoga setelah tau kalian bisa lebih bijak lagi ya untuk melakukan hal tersebut, oiya untuk mencegahnya Clickmates bisa coba rangkaian produk skin care dari Click House dan semua produk Click House bisa didapatkan di official strore Click House yaitu Tokopedia, Shopee dan Lazada. Jangan sampai terlambat untuk mencegah penuaan dini, yuk Hindari hal buruk diatas ya. Buat Clickmates yang mau mencegah penuaan dini dengan perawatan yang canggih dan terjangkau harus segera ke Click House!