Nucleofill Strong Skin Booster merupakan perawatan inovatif yang memiliki efek anti aging dan lifting, dengan cara menyuntikkan cairan produk berbahan dasar polinukleotida aktif (konsentrasi polinukleotida 2,5%) di lima titik pada tiap sisi wajah. Jauh lebih sedikit dibandingkan produk skin booster lain, yang disuntikkan di 100 titik wajah.
Kelima titik ini adalah titik ligamen yang menyangga wajah diharapkan ketika bahan disuntikkan, ligamen akan membaik sehingga kulit menjadi lebih kencang. Kelima titik tersebut relatif aman dari pembuluh darah atau saraf setelah disuntik langsung menyebar ke seluruh wajah.
Perawatan ini sangat aman, cocok untuk semua jenis kulit dan bebas alergen. Karena mengandung antioksidan dan pelembab membuat kulit menjadi segar kembali, dapat mengurangi kerutan dan lipatan sehingga wajah tampak lebih kencang (lifting dan tightening).
Manfaat :
1.
Regenerasi dan pembaharuan kulit pada tingkat
sel, menghasilkan kulit yang lebih cerah dan halus
2.
Melembabkan kulit
3.
Efek mengencangkan, membentuk wajah jadi lebih
segar
4.
Mengurangi munculnya garis-garis halus dan
kerutan
5.
Menstimulasi produksi kolagen dan elastin untuk
hasil yang bertahan lama
6.
Efek antioksidan untuk membersihkan dan
menangkal radikal bebas
7.
Mengurangi munculnya stretchmark dan bekas luka
8.
Formula lembut dan aman dengan bahan alami tanpa
alergen – cocok untuk kulit sensitif dan reaktif (tergantung konsultasi dokter)
Sebelum treatment :
1. Pastikan tidak ada infeksi/iritasi di area yang akan di treatment
Setelah treatment :
1. Menghindari olahraga dan sauna selama 24 jam pertama
2. Menghindari aktivitas berat selama 24 jam setelah penyuntikan
3. Menjaga kebersihan tempat suntikan untuk menghindari infeksi.
4. Menghindari paparan sinar matahari langsung,
5. Menghindari konsumsi alkohol, dan obat-obatan lain selama 48 jam
6. Penting untuk menghindari pemijatan pada area suntikan selama 48 jam.
Pengulangan :
Rekomendasi penyuntikan dilakukan sebanyak empat kali, tiap 2 minggu sekali.Setelah empat kali, disarankan satu kali booster setelah enam bulan dari penyuntikan terakhir.
Combine Treatment :
Hasil yang lebih baik bila digunakan bersamaan dengan perawatan lainnya seperti Signature Modern Facial, Platinum Peel with Super Glow Booster, Laser, Filler dan suntikan BotoxKontra indikasi: Kehamilan dan menyusui
IDR 4.999.000
Promo Price IDR 3.890.000
FREE Signature Modern Facial
IDR 9.998.000
Promo Price IDR 7.450.000
FREE Signature Modern Facial & Instant Skin Rejuvenation